Senin, 13 Desember 2010

Bau tak sedap sirna, perjalanan menjadi nyaman...



Betapa pun nyamannya sebuah mobil, tapi jika baunya tidak sedap tentu akan membuat perjalanan Anda dan penumpang lain menjadi tidak menyenangkan. Pelajari cara meningkatkan kondisi mobil Anda dan menghilangkan bau tak sedap.
1. Bersihkan Mobil Anda
Buang semua sampah dari dalam mobil, termasuk sampah yang tidak menimbulkan bau. Beri perhatian khusus pada jok mobil dan ruang di sekitar jok. Pastikan tidak ada barang atau sampah yang tertinggal di dalam laci dashboard atau di bawah karpet mobil.

2. Cuci Permukaan Mobil
Bersihkan permukaan plastik, kayu, atau logam dengan air panas atau larutan pembersih. Untuk kaca, gunakan larutan yang tepat dan pastikan tidak ada bekas sidik jari yang tertinggal (gunakan kertas koran untuk pembersihan akhir). Jika cuaca panas, buka jendela mobil agar ada udara yang masuk ke dalam mobil.

3. Sikat Karpet Mobil Sebelum Menggunakan Penyedot Debu
Lepaskan karpet dari mobil dan gunakan sikat untuk menghilangkan bekas kotoran atau kerikil yang berasal dari sepatu. Terkadang karpet memang sulit dilepas, tetapi lebih baik mencoba lebih keras lagi daripada harus menggunakan penyedot debu.

4. Sedot Debu di Dalam Mobil
Setelah karpet dilepas, sedot debu di lantai mobil, bagian bawah jok, dan ruang antarjok yang bisa Anda jangkau. Selain itu, sedot debu yang ada di bagasi, ruang yang sering kali terabaikan.

5. Setelah Dibersihkan, Cari Tahu Apakah Masih Ada Bau Tak Sedap
Jika setelah dibersihkan, mobil Anda masih berbau tak sedap, cari tahu penyebabnya. Penyebab paling umum adalah:
  • Bakteri – bakteri biasanya mulai muncul di makanan busuk yang tertinggal dalam mobil tanpa Anda sadari. Temukan sumber bau, buang penyebabnya, dan gunakan Ambipur Air Effects.
  • Asap rokok – Jika Anda merokok di dalam mobil, tentu saja akan ada bau rokok. Akan tetapi, bau rokok ini bisa mengganggu penumpang lain. Untuk menghilangkan bau rokok, letakkan sebotol cuka di dekat asbak mobil dan sebotol lagi di jok belakang. Cuka akan menyerap bau rokok dengan cepat.
6. Letakkan Wewangian di Dalam Mobil
Tidak ada yang lebih baik selain naik mobil yang berbau harum. Ini akan menciptakan suasana yang sangat nyaman. Gunakan Ambipur Air Effects untuk mengembalikan kesegaran mobil Anda. Untuk aroma wangi yang tahan lama, gunakan Ambipur Car.

7. Ganti Penyaring Udara Mobil Jika Perlu
Langkah ini tak harus selalu dilakukan setiap kali Anda membersihkan mobil. Akan tetapi, perlu diingat bahwa penyaring yang efektif akan membuat udara di dalam kendaraan lebih bersih, mengurangi debu dan bau, serta bermanfaat bagi kesehatan pengendara maupun penumpang.